December 22, 2024
toko kue jakarta
Mau menikmati hidangan cake Korea dari toko kue Jakarta? Nah, kamu bisa mengecek beberapa toko berikut ini untuk mendapatkan korean cake  paling lezat dengan tampilan paling aesthetic!

Mau menikmati hidangan cake Korea dari toko kue Jakarta? Nah, kamu bisa mengecek beberapa toko berikut ini untuk mendapatkan korean cake  paling lezat dengan tampilan paling aesthetic! Yuk, cari tahu bersama apa saja nama tokonya!

  1. Tous les Jours

Toko kue ala Korea yang satu ini tentu sudah cukup familiar di telinga masyarakat ibukota. Meskipun namanya Tous les Jours yang merupakan bahasa Prancis, sebenarnya toko waralaba ini malah berasal dari Korea Selatan lho!

Tous les Jours tidak asing lagi karena mulai masuk ke Indonesia sejak tahun 2011 silam, tepatnya dengan membuka cabang pertamanya di Senayan City Mall. Tous les Jours sendiri berarti “setiap hari”. Hingga saat ini Tous les Jours telah memiliki outlet yang tersebar luas di seluruh dunia. Beberapa varian paling populer dari toko kue ini ialah red bean bread, buldak galbi, royal milk tea latte dan lain sebagainya.

  1. Martinee cakery

Martinee cakery tidak hanya menjual kue lezat ala Korea, namun juga menyediakan korean bento cake yang bisa didesain sesuai keinginanmu lho! Mau kue untuk acara ulang tahun, seminar, workshop dan lain sebagainya bisa kamu buat di tempat ini. Menariknya lagi, kisaran harga kue di Martinee cakery dimulai dari Rp95 hari. Sangat terjangkau bukan?

Bagi kamu yang belum tahu, Martinee cakery berlokasi di Green Lake Jakarta Barat.

  1. Kai Bai Bo

Kai Bai Bo merupakan salah satu toko kue Jakarta yang ada di deretan ruko Pantai Indah Kapuk. Cukup unik, toko kue ini mengusung warna aksen perpaduan putih dan biru. Kamu pasti penasaran kenapa namanya Kai Bai Bo. Cukup unik, pasalnya dengan minimal belanja Rp75 ribu pembeli akan diajak bermain gunting batu kertas. 

Dalam permainan ini, kamu punya 3 kesempatan untuk bisa memenangkan roti gratis lho! Dari situlah bermula nama Kai Bai Bo. Di tempat ini kamu bisa mendapatkan beragam roti dan kue lezat seperti donut stick, croffle, cream cheese bread, roti tawar, cheese mayo saikoro, roti gandum dan lain sebagainya. Rasanya lezat dan teksturnya benar-benar lembut lho!

  1. Paris Baguette

Paris Baguette, belum lengkap rasanya jika tidak memasukkan toko kue ini jika sedang membahas korean bakery cake. Paris Baguette bahkan selalu menjadi favorit bintang K-Drama dan seleb ternama Korea. Kabar baiknya, Paris Baguette telah hadir di Indonesia tepatnya pada November 2021 dan telah menjadi tongkrongan anak muda kekinian.

Ada beragam jenis kue dan roti lezat plus estetik di tempat ini. Beberapa yang paling recommended dari toko kue Jakarta Paris Baguette ialah cheese donut, crab croquette, peanut crumble red bean dan sebagainya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.